Jalan-jalan, keren!, Kumpul-kumpul

Hong Kong Disneyland… again!

Disneyland Resort

Awal tahun emang punya utang ke Vio mau bawa Vio jalan-jalan. Alhamdullilah kesampean jalan ke Legoland dan Universal Studio akhir Juni kemaren. Waktu pulang dari Singapore itu, Vio sempet bikin statement “tinggal di Hong Kong Disneyland nih yang belum”. Gara-gara pas ulang tahun kemarin juga liat pamerannya di Kemang Village itu. 😆 Saya bilang ke Vio kalo saya utang, utang ngajak Vio ke sana. Pokoknya suatu saat pasti ke sana deh. Lha kok ya pas trus ditawarin ke Hong Kong Disneyland lagi, plus bawa keluarga pula! Waaaaaaaa…. Tuhan baik banget memang. Semua utang (jalan-jalan) saya ke Vio lunas tahun ini juga! 😆

DIsneyland Gate

Jadi, saya, Vio dan dua orang adik saya keliling-keliling Hong Kong Disneyland bulan lalu. Karena saya sendiri sudah pernah ke sini tahun kemaren, dan sebagian besar wahananya masih sama, saya mau cerita soal wahana-wahana baru aja kali ya.. :mrgreen:

Apa aja yang baru di Hong Kong Disneyland?

1. Mystic Point

WP_20131115_12_37_01_Pro

Mystic Point ini sebenernya adalah lokasi dari sebuah rumah, yang disebut Mystic Manor, dari seseorang yang bernama Lord Henry Mystic, anggota dari Society of Explorers and Adventurers dan teman berpetualangnya, seekor monyet bernama Albert. Mystic Manor ini tempat Lord Henry menyimpan semua benda-benda harta karun yang dia temukan selama bertualang and turn out ternyata beberapa dari benda-benda itu menyimpan kekuatan gaib dan bisa hidup. 😆 Di sini kita diajak berkeliling rumahnya Lord Henry ini untuk melihat koleksi benda-benda ajaibnya itu. Seru! 😆

Mystic Minor

Mystic Manor

Di Mystic Point ini juga kita bisa mampir ke Garden of Wonders, di mana kita bisa photo-photo 3D di situ! Sayangnya photo-photo ini memang tergantung pada cahaya. Kalo pas cahaya ngga pas, photo 3D-nya ga dapet euy!

Garden of Wonders

2. Grizzly Gulch

Grizzly Gulch

Grizzly Gulch ini pegunungan tempat penemuan emas gitu lah. Nah salah satu wahananya adalah Big Grizzly Mountain Runaway Mine Cars, roller coasters di dalem gunung Grizzly tempat di mana emas-emasnya ditemukan. Masalahnya roller coasternya ga cuma jalan maju naik turun doang, di sini roller coastersnya jalan mundur juga! Bhahahahahak… 😆

Selain Big Grizzly Mountain Runaway Mine Cars ini, di Grizzly Gulch juga ada wahana perang air – yang ini Vio demen banget  – sama ya lokasi photo-photo kayak Geyser Gulch, penjara, de el el gitu lah… 😀

Grizzly Gulch

Wahana lain, masih sama seperti yang saya ceritain di sini tahun lalu. Toy Story Land, Tomorrowland, Fantasyland, dan Adventureland, plus Flight of Fantasy Parade di Main Street U.S.A. Dua hari berturut-turut.

Dan Favorite saya tetep Mickey’s PhilharMagic , pertunjukan 3D dengan Donald Duck sebagai pemeran utama. Ini lucu banget soalnyaaaaaa…. :mrgreen:

Hong Kong Disneyland

Hong Kong Disneyland

Hong Kong Disneyland

Dan ini bonus. Festival of The Lion King yang ngga sempat saya videoin tahun lalu karena menghemat baterei yang sekarat! 😀

OH well.. in term of going to Disneyland, I’M THE HAPPIEST GIRL ON THE PLANET! 😆

6 thoughts on “Hong Kong Disneyland… again!”

Leave a comment